Gegara Ini Denise Chariesta Buka Donasi untuk Biaya Kelahiran Anaknya,  Kenapa?

dok net

JAKARTA (SURYA24.COM)- Dalam era digital yang terus berkembang, media sosial telah menjadi platform yang kuat untuk berbagi kisah inspiratif dan membangun pengikut yang besar. Salah satu selegram yang telah menarik perhatian banyak orang adalah Denise Chariesta. Dalam artikel ini, kita akan membahas tentang Denise Chariesta, kisahnya, dan bagaimana kehadirannya di media sosial telah menginspirasi banyak orang teramsuk saat menghadapi.

Mengenal Denise Chariesta:

Denise Chariesta adalah seorang influencer dan selegram yang berasal dari Indonesia. Ia telah membangun kehadiran yang kuat di platform media sosial, terutama di Instagram. Denise terkenal karena konten-kontennya yang menginspirasi, yang berfokus pada topik-topik seperti kecantikan, gaya hidup, kesehatan mental, dan kehidupan sehari-hari.

Kisah dan Perjalanan Denise Chariesta:

Denise Chariesta lahir pada tanggal [tanggal kelahiran] di [tempat kelahiran]. Ia memulai perjalanannya di dunia media sosial sebagai seorang blogger kecantikan dan gaya hidup. Dengan waktu, ia beralih ke Instagram dan mulai membagikan konten-konten inspiratif yang mencerminkan kehidupan sehari-hari dan perjalanan pribadinya.

Salah satu hal yang membuat Denise menonjol adalah kemampuannya untuk menggabungkan estetika yang menarik dengan pesan-pesan inspiratif dan pencerahan. Ia berbagi cerita tentang perjalanan hidupnya, tantangan yang dihadapi, serta pengalaman-pengalamannya yang menginspirasi. Denise juga aktif dalam mengangkat isu-isu tentang kecantikan dalam berbagai bentuk, mempromosikan keberagaman dan kepercayaan diri.

Tidak Ada Suami

Selebgram Denise Chariesta menghebohkan publik karena memutuskan membuka donasi untuk biaya lahiran anaknya.

Hal ini dilakukan Denise Chariesta karena bingung bagaimana cara membayar biaya persalinan sebab dirinya tidak memiliki seorang suami.

 

Tak ayal, keputusan Denise tersebut menuai kritikan banyak pihak.

Mengutip tribunnews.com, banyak warganet menghujat Denise atas apa yang mereka anggap sebagai mengemis dan meminta belas kasihan.

Banyak yang menyalahkan Denise karena dianggap mengemis dan meminta bantuan untuk kesalahan yang dia perbuat sendiri.

Meskipun mendapat kritikan pedas, Denise Chariesta tampaknya tidak peduli dengan serangan warganet.

Dia memamerkan hasil donasi yang diterimanya dalam waktu 24 jam melalui unggahan di Instagram Story pada Kamis (6/7/2023). Donasi yang diterima Denise sebesar Rp 3,1 juta.

Denise Chariesta memiliki rencana untuk tetap membuka donasi untuk biaya lahiran anaknya hingga perkiraan tanggal kelahiran yang dijadwalkan pada November 2023.

Meskipun kontroversial, keputusan Denise ini menunjukkan bahwa dia ingin mencari dukungan finansial untuk mengatasi tantangan yang dihadapinya.

Kasus Denise Chariesta menggambarkan bagaimana tindakan seseorang dapat menjadi sorotan publik dan mendapat respons yang beragam.

Sementara beberapa orang memilih untuk menghujat dan mengkritik, yang lain mungkin lebih memilih untuk memberikan dukungan dan empati.

Sebanyak 35 orang memberikan donasi ke rekening pribadi Denise Chariesta.

Yang menarik, total donasi Rp 3,1 juta itu banyak yang berdonasi dengan nominal Rp 100, bahkan ada yang mendonasikan Rp 1.

Meski begitu, ada 2 orang yang berdonasi dengan nominal jutaan rupiah.

Sisanya menyumbangkan uang dengan jumlah sangat kecil, jumlah terbesar selain 2 orang tersebut adalah Rp 50 ribu dan Rp 25 ribu.

“Terima kasih orang baik,” tulis Denise Chariesta.

Sebelumnya, Denise membuat public heboh setelah membagikan foto ekspresi sedihnya dengan menuliskan keterangan ‘Peduli Denise Hamil Tanpa Suami’.

Secara gambling, Denise mencantukmkan nomor rekening dan kontak yang bisa dihubungi oleh para donatur.

"Open donasi bumil DC, bagi teman teman yang tau diri waktu dan tempat di persihlahkan langsung tf aja ke bca".

 

bagi netizen yang suka hujat wajib banget transfer biar balance.

Pasti amal dan ibadah kalian buat bumil diterima amin," tulis Denise Chariesta.

Begini Reaksi Kalina

Kalina Ocktaranny, mantan istri Vicky Prasetyo heran dengan aksi Denise minta donasi. Sebab yang diketahui Kalina, Denise adalah orang berpunya.

"Kamu udah segitu miskinnya apa dek sampe buka donasi?? Setau aku km uangnya bnyk," pungkas Kalina Ocktaranny.

Sempat Jual Mobil

Denise Chariesta mengumumkan jika ia menjual mobilnya. Mobil tersebut belum lunas. Denise menjual dalam posisi ia masih mengangsur.

"Butuh uang cepat! Jual cepat oper kredit. Kebanyakan tunggakan dan cicilan bumil nggak kuat. Info lebih lanjut hubungi Frida: 081991991992," ungkap Denise di Instagram, Selasa (11/4/2023).

Denise mengatakan uang tersebut nantinya juga akan ia gunakan untuk biaya persalinannya.

 

"NB: buat bantu bayar lahiran juga nih gaes. Mau caesar eracs, terus gue mau ganti aerox aja," sambungnya.

Denise sendiri hamil di luar nikah bersama kekasihnya, JK.

Karir Denise Chariesta diduga meredup setelah membeberkan jika ia pernah menjadi selingkuhan diduga Regi Datau saat masih menjadi suami Ayu Dewi.

Semenjak saat itu, Denise Chariesta kehilangan banyak teman artis.

Bisnis bunga Denise juga dikabarkan kehilangan banyak pelanggan. 

Tak Mau Orangtua Ikut Tanggung Kehamilannya

Aksi Denise Chariesta meminta donasi untuk biaya persalinan hingga kini masih terus berlanjut.

Denise Chariesta mengaku sudah banyak orang yang memberikan sedikit sumbangan untuk membantunya.

Namun Denise Chariesta sendiri tak henti dihujat netizen atas perbuatannya itu. Pasalnya, bukan rahasia lagi bila Denise Chariesta hamil di luar nikah.

Denise Chariesta hamil anak mantan kekasihnya, JK dan kini ditinggal begitu saja.

 

JK pun tak mau bertanggung jawab atas anak yang dikandung Denise Chariesta. Meski begitu dukungan penuh didapat dari keluarga.

Bahkan saat mengetahui putrinya hamil, orangtua Denise Chariesta mengaku akan bertanggung jawab.

Denise sendiri rupanya lebih memilih mencari jalan lain untuk biaya persalinan dan perlengkapan bayinya.

Melalui kanal YouTube pribadinya baru-baru ini, Denise mengaku tak mau menjadikan kehamilannya beban orangtuanya.

Karena itu ia lebih memilih membuka donasi meski harus dihujat netizen.

"Mak gue kan sudah terlalu banyak bantu gua, keluarga gua, apalagi gua hamil kan yang mau bertanggung jawab mak bapak gua,"

"Gua pikir, kasian lah mak bapak gua sudah terlalu baik, lagian sudah tua," ujar Denise dilansir Sripoku.com Jumat (7/7/23).

Karena alasan itulah Denise lantas lebih memilih membuka donasi di sosial media.

"Jadi daripada mak bapak gue tanggung jawab, gue suruh netizen aja," lanjutnya.

 

Meski menerima hujatan netizen perihal donasi namun Denise menyebut sudah banyak dana yang masuk ke rekeningnya.

"Baru semalem, cepet ada yang sumbang 337 perak buat beli popok, terus ada yang transfer seribu, terus satu perak," ujarnya sambil menunjukan bukti transfer.

Denise Chariesta bersyukur banyak warganet menyumbang untuk biaya lahirannya.

Meski sedikit, Denise lantas tak lupa mengucapkan terimakasih kepada netizen yang menyumbangnya.

"Yang sudah donasi, terima kasih banyak gue ucapin. Berapa pun walaupun cuma seratus perak, enggak apa-apa. Kalau misalkan enggak bisa donasi, ya jangan ngatain. Setidaknya kan bisa doain," kata Denise Chariesta.

Sementara itu saat membuka donasi, Denise justru disarankan meminta kepada Ayu Dewi.

Diketahui Denise Chariesta memang sempat terseret masalah dengan Ayu Dewi.

Pasalnya sebelum hamil Denise blak-blakan menyebut telah menjadi selingkuhan yang diduga Regi Datau, suami Ayu Dewi.

Saat itu Denise pun mengaku menjadi pelakor dalam waktu yang cukup lama.

 

Meski tak membongkar identitas pria tersebut namun dari ciri-ciri yang Denise ucapkan mengarah ke Regi Datau.

Regi Datau dan Ayu Dewi sendiri tak pernah mengklarifikasi ucapan Denise. Keduanya bahkan kian mesra menjalani biduk rumah tangga.***